Skin1004 Madagascar Centella Hyalu-Cica Toner & Blue Serum |
Hi Beauties.. Salah satu hal yang selalu aku kasih perhatian lebih saat menggunakan skincare adalah yang fokusnya hydrating. Karena hidrasi yang cukup adalah salah satu kunci agar kulit terhindar dari masalah kulit kusam, iritasi, ataupun jerawat. Jadi lebih-lebih kalau kulitku sedang bermasalah, yang selalu aku benerin duluan yaitu hidrasinya, agar kulit bisa lebih sehat dan mempercepat penyembuhan masalah kulit.
Salah satu ingredient yang terkenal bagus untuk hydrating dan moisturizing adalah Hyaluronic Acid. Dan sebagai pemilik kulit kering, HA ini wajib ada dalam rangkaian skincare routine ku. Selain HA, ingredient selanjutnya yang jadi favoritku adalah Centella Asiatica, yang dikenal bagus untuk soothing skin dan mempercepat penyembuhan kulit yang iritasi.
Click to enlarge the picture |
Dan sekarang ini Brand Skincare favoritku SKIN1004 telah mengeluarkan line skincare terbaru dengan kombinasi bahan Hyaluronic Acid dan Centella Asiatica dari Madagascar yaitu, Hyalu-Cica Series untuk deep hydration, moisturizing, dan soothing skin. Ada 3 jenis produk dalam rangkaian Hyalu-Cica ini yaitu, Brightening Toner, Blue Serum, dan Sleeping Pack. Hyalu-Cica Series ini menggunakan bahan-bahan hypoallergenic dan bisa digunakan untuk kulit sensitive. Dan kali ini aku akan membahas mengenai toner dan serumnya.
🌿 SKIN1004 Madagascar Centella Hyalu-Cica Brightening Toner 🌿
Berbeda dengan Centella Toner SKIN1004 sebelumnya yang punya 3 ukuran. Hyalu-Cica toner ini cuma punya satu ukuran yaitu 210ml. Botolnya berwarna kebiruan yang simple dan tampak cantik.
Toner ini mengandung Hyalu-Cica Formula dan AHA+LHA untuk melembapkan, mencerahkan, gentle exfoliation (mengangkat sel-sel kulit mati), dan anti wrinkling (kerutan).
Click to enlarge the picture |
Tekstur toner ini bening dan ringan seperti air. Tonernya cepat meresap dan tidak meninggalkan rasa lengket di kulit. Toner ini punya wangi manis-floral yang sangat menyegarkan.
Aku biasanya rutin pakai exfo toner 2 hari sekali, tapi karena si Hyalu Cica toner ini sangat mild dan ga bikin kulit kering, jadi aku bisa pakai tiap hari pas malem, setelah itu langsung lanjut serumnya. Cara pakainya bisa dengan kapas atau dengan tangan langsung ditepuk-tepuk, tinggal sesuaikan dengan kenyamanan kulit masing-masing ya.
Ingredients
Water, Centella Asiatica Leaf Water, Butylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Niacinamide, Glycerin, Pantolactone, Hibiscus Esculentus Fruit Extract, Sodium Hyaluronate, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Hyaluronic Acid, Methylpropanediol, Panthenol, Cetearyl Olivate, Carbomer, Arginine Sorbitan Olivate, Caprylic/Capric Triglyceride, Pyrus Communis (Pear) Fruit Extract, Pentylene Glycol, Adenosine, Polyglutamic Acid, Rosa Damascena Flower Water, Artemisia Princeps Leaf Extract, Cucumis Melo (Melon) Fruit Extract, Iris Florentina Root Extract, Ethylhexylglycerin, Hedera Helix (Ivy) Leaf/Stem Extract, Sodium Phytate, Xanthan Gum, Maltodextrin, Hydrolyzed Gardenia Florida Extract, Hydrogenated Lecithin, Ceramide NP, Sodium Hyaluronate Crosspolymer, Hydrolyzed Sodium Hyaluronate
Baca Juga : Review Serum Scarlett untuk mengatasi jerawat dan mencerahkan kulit.
Review ini ditulis berdasarkan pengalamanku sewaktu menggunakan SKIN1004 Madagascar Centella Hyalu-Cica Brightening Toner Dan Blue Serum ini. Untuk hasil dan efeknya bisa berbeda tergantung dengan jenis dan kondisi kulit masing-masing ya💙 Semoga reviewnya bermanfaat thanks for reading and have a nice day Beauties 🌿
No comments:
Post a Comment