Hi Beauties.. Buat kalian yang lagi nyari hydrating toner untuk basic skincare routine kalian, aku ada satu rekomendasi hydrating lokal yang hits di kalangan Beauty Enthusiasts. Tiap aku baca reviewnya ya, banyak banget yang punya pengalaman bagus sama toner ini. Dia adalah AIRNDERM HYDRATING PRIMER TONER dari Airin Beauty.
Brand : AIRNDERM aesthetic
BPOM : NA18201204315
Netto : 100ml
Toner ini dikemas dalam botol plastik kokoh yang terlihat elegant, dengan volume 100ml. Botolnya ini cantik banget ya, terlihat seperti botol kaca khas Essence mahal. Kandungan utama dari toner ini adalah Glycerin, Sodium Hyaluronate, dan Aloe Vera. Toner ini berfungsi untuk melembapkan dan menghidrasi kulit wajah sehingga kulit tetap terjaga dan terawat kelembapannya.
🌿 Ingredients 🌿
Aqua, Propanediol, Sodium Hyaluronate, Phenoxyethanol, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Butylene Glycol, Panax Ginseng Root Extract, Ethylhexylglycerin, Disodium EDTA, Xanthan Gum.
🌿 Texture & Scent 🌿
Hydrating toner ini punya tekstur cair, sedikit kental tapi sangat ringan. Ketika dioleskan ke kulit ada sedikit rasa licin tapi hanya pas dioles saja, setelah itu, toner ini dengan cepat meresap ke kulit tanpa rasa licin, lengket, ataupun berminyak. Toner ini tidak mengandung fragrance, jadi ga ada wanginya, cuman tercium sedikit wangi samar mungkin khas kandungannya, tapi sama sekali tidak mengganggu.
🌿 How to use 🌿
Aku biasanya pakai toner ini setelah cuci muka agar kulit tidak terasa kering. Aku langsung tuang tonernya ke telapak tangan dan tepuk perlahan ke wajah. Dengan cara itu rasanya lebih enak daripada menggunakan kapas. Lembapnya juga lebih terasa.
Karena teksturnya ringan dan cepat meresap, jadi kalian bisa pakai toner ini beberapa layers sesuai kebutuhan kulit kalian. Tenang aja, toner ini ga lengket sama sekali loh. Aku sendiri biasanya suka pakai 3 layer di kulit keringku, setelah meresap sempurna langsung lanjut ke serum dan moisturizer.
🌿 Performance & Result 🌿
Yang paling aku suka dari toner ini adalah klaimnya yang fokus untuk melembapkan, menghidrasi, dan menjaga kesehatan kulit. Ga ada klaim yang neko-neko atau berlebihan. Dan biasanya justru toner basic seperti ini yang malah bekerja dengan baik di kulitku, karena dia nyaman dipakai bahkan saat kulitku sedang iritasi, kering, ataupun jerawatan.
Hydrating Toner ini rasanya sangat nyaman dipakai karena lembapnya pas dan tidak berlebihan, aku rasa orang dengan tipe kulit normal to oily bakal suka sama toner ini. Dia juga tidak menyebabkan kulit iritasi atau efek negatif lain.
Setelah rutin pakai toner ini, kulit jadi lebih terjaga hidrasinya, terasa lebih kenyal dan supple. Yang pasti kulit jadi lebih terawat, sehat, dan lebih siap menerima step skincare selanjutnya. Dan seperti yang aku bilang sebelumnya, toner ini aman dipakai saat kulitku sedang iritasi atau berjerawat, karena dia melembapkan dan tidak ada rasa cekit-cekit di kulit.
Ga salah kalau hydrating toner ini jadi salah satu toner lokal tervaforit, karena dia cocok banget buat kulit di iklim tropis seperti Indonesia, toner ini menghidrasi tanpa nembuat kulit terasa lengket atau gerah.
💖💖💖
Airnderm Hydrating Primer Toner ini bisa kalian dapatkan lewat link di bawah ini, di situ kalian bisa pilih official store Airnderm yang ada di Shopee, Lazada, Tokopedia, ataupun pembelian lewat WhatsApp.
Untuk pemesanan lewat Shopee bisa dilakukan di https://shopee.co.id/airin.skin
Dan jangan lupa follow Instagram @airnderm untuk info menarik lainnya ya^^
💖💖💖
Review ini ditulis berdasarkan pengalamanku sewaktu menggunakan Airnderm Hydrating Primer Toner. Untuk hasil dan efeknya bisa berbeda tergantung dengan jenis dan kondisi kulit masing-masing ya Beauties. Semoga reviewnya bermanfaat, thanks for reading and have a great day 💖
Xo,
Selly 🌿
No comments:
Post a Comment