Wednesday, May 15, 2019

MINERAL BOTANICA WUNDER CREAM AND LIP GLAZE REVIEW

May 15, 2019 0 Comments
MINERAL BOTANICA WUNDER CREAM AND LIP GLAZE REVIEW

 Hi my lovely Beauties!! rasanya aku udah jarang banget review make up, karena sekarang lebih fokus ke skincare, padahal yang awalnya bikin aku jatuh cinta sama dunia perbeautyan ya makeup. Karena menurutku makeup itu lebih ke seni, kalo ngeliat hasil makeup yang bagus, rasanya jadi seneeeng, entah itu makeup sendiri atau nonton makeupnya orang lain, Kalo skincare itu menurutku lebih ke bentuk apresiasi ke diri sendiri, lewat skincare juga aku jadi lebih bersyukur sama kondisi kulitku, aku jadi tau kalo semua orang yang pengen punya kulit bagus dan sehat itu ya harus berjuang! And now I love both of them, make up and skincare!

 Nah untuk mengobati kangenku sama review makeup, aku mau ngereview beberapa lips products dari Mineral Botanica. Aku dapet produk-produk ini sebagai hadiah dari photo contest yang diadain lewat akun instagramnya Mineral Botanica beberapa waktu lalu. Di sini ada MINERAL BOTANICA LIP CHEEK EYE WUNDER CREAM dan LIP GLAZE.

💖 PRODUCTS KNOWLEDGE 💖

Brand : MINERAL BOTANICA
Product Name : Lip Cheek Eye Wunder Cream (Ursa Major 201 & Tucana 213)
                          Lip Glaze (#1 Antila & #02 Corona)
Netto Weight : 5 g
PAO : 12 Months
BPOM :
Wunder Cream #201 : NA18181204690
Wunder Cream #213 : NA18181204691
Lip Glaze #1 : NA18181302932
Lip Glaze #2 : NA18181302933
Origins : Indonesia
Official Website : www.mineralbotanica.com

💖 PACKAGING 💖

MINERAL BOTANICA WUNDER CREAM AND LIP GLAZE REVIEW

 Box dari Lip Glaze dan Lip Cheek Eye Wunder Cream ini berbeda desain. Untuk Lip Glaze, boxnya lumayan besar dan bernuansa hologram pada bagian depan boxnya. Ini salah satu desain box Local Lippies tercantik yang pernah aku lihat. Kalo untuk Wunder Cream, boxnya lebih kecil dan minimalis dengan warna dasar putih dan terlihat ada shimmernya.

 Pada bagian belakang box ada keterangan Not Tested On Animal dan PAO 12 bulan. Meskipun aku masih belom bisa sepenuhnya beralih pemakaian produk kosmetik yang Vegan atau Cruelty Free, tapi aku tuh ikut bangga dan seneng tiap lihat logo Leaping Bunny ((logo ini menyatakan bahwa tidak ada percobaan yang dilakukan pada hewan dalam pembuatan (develpment) suatu produk)).

MINERAL BOTANICA WUNDER CREAM AND LIP GLAZE REVIEW
Click to enlarge image

 Pada kemasan Lip Cheek Eye Wunder Cream, terdapat petunjuk penggunaan Wunder Cream. Selain dia fungsinya seperti lip cream pada umumnya, dia juga bisa digunakan sebagai blush on dan eyeshadow. Cukup usapkan sedikit di bagian pipi sebagai liquid blush on. Dan usapkan pada kelopak mata sebagai eyeshadow, kemudian blend sesuai style yang disukai Beauties.

MINERAL BOTANICA WUNDER CREAM AND LIP GLAZE REVIEW

 Pada bagian samping ada keterangan Ingredients, maaf ngga aku ketik ulang soalnya banyak banget hehe. Bisa Beauties cek sendiri yah, semoga gambarnya masih bisa kebaca, maklumin ya kalo rada ngeblur.

💖 APPLICATOR 💖

Aplikatornya sama-sama berbentuk doe foot baik Wunder Cream maupun Lip Glazenya. Aku sukak sih sama kuasnya ini soalnya panjangnya pas, kokoh, dan ujungnya yang bentuk miring itu kecil, jadi gampang buat ngeratain di bibir, ga khawatir belepotan. Sayangnya kuas Lip Glaze #1 Antila itu putih jadi kalo kita pake dia di atas lipstick lain, warna lipsticknya itu bisa nempel di kuasnya, kesannya jadi qotor gitu hahaha.

MINERAL BOTANICA WUNDER CREAM AND LIP GLAZE REVIEW


💖 SHADES 💖

Sebelum bahas shadesnya, yang perlu diketahui adalah, Wunder Cream ini lip cream yang warnanya sejenis metallic. Jadi pas dibibir kelihatan ada pantulan warna selain warna lip Creamnya. Tapi untuk shade Ursa Major menurutku Ada shimmer-shimmernya gitu.

Untuk warna Wunder Cream yang aku dapat ini ada no 21 Ursa Major dan no 213 Tucana. Beruntung banget sih aku dapet warna yang nude sama yang bold, jadi bisa banget kalo dibikin ombre / gradient lips.

MINERAL BOTANICA LIP CHEEK EYE WUNDER CREAM

MINERAL BOTANICA WUNDER CREAM URSA MAJOR TUCANA

201 URSA MAJOR

 Shade 201 Ursa major in warnanya coklat muda yang ada hint ungu/birunya. Menurutku ini cocok buat yang punya cool undertone dan warna kulitnya cerah soalnya dia ini pucet banget. Di aku yang warm undertone + kuning langsat, ini bener-bener ngga nyambung. Makin kelihatan kulitnya kuning terus bibirnya ungu wkwkwk.

 Tapi hal ini masih bisa disiasatin dengan teknik ombre/gradient. Jadi tinggal tambah lip cream yang warnanya lebih tua/ bold biar ngga kelihatan pucet banget.

 Shade Ursa Major ini menurutku bagus banget dipake buat eyeshadow, bahkan untuk yang kelopak matanya item cem aku. Warna nudenya bikin riasan kelihatan lebih natural.

213 TUCANA

 Warna Tucana ini merah apa ya nyebutnya, aku bingung. dia ini merah maroon tapi ada hint coklat-gold yang cantik banget.

 Dia ini tingkat warnanya bisa diatur sesuai layer. Makin banyak dilayer merahnya makin bold, tapi kalo satu kali oles warna merahnya masih natural. Menurutku shade ini cocok buat yang punya warm undertone.

 Kalo mau pake shade Tucana buat eyeshadow aku saranin buat tap-tap lip Creamnya sedikit dan setipis mungkin, soalnya warnanya bisa langsung menonjol gitu kalo di kelopak mata jadi mesti ati-ati ya gaes.

MINERAL BOTANICA WUNDER CREAM AND LIP GLAZE SWATCH REVIEW
Click to enlarge image

MINERAL BOTANICA LIP GLAZE

 Lip Glaze ini fungsinya sebagai lip topper. Jadi kalo kita pake lipstick tapi pengen hasilnya glossy dan bling-bling, tinggal oles Lip Glaze ini diatas lipstiknya. Atau mungkin gampangnya dia ini biasa disebut Lip Gloss. Lip glaze ini selain bikin tampilan kelihatan lebih glamour, juga membuat bibir terlihat lebih bervolume.

 Lip Glaze ini warnanya bener-bener cantik banget, buat yang suka tampilan glossy, pasti seneng deh sama Lip Glaze dari Mineral Botanica ini.

INERAL BOTANICA LIP GLAZE ANTILA CORONA REVIEW

LIP GLAZE #1 ANTILA

 Dia ini bening dan warna glitternya putih. Jadi dia ini ngga ngerubah warna lipstick di bawahnya. Buat yang ngga begitu suka sama glossynya sebenernya bisa kok ditap pake tissue buat ngurangin kesan berminyaknya, tapi glitternya bakal tetep stay dan kalo ditap itu justru bikin lipstick yang dibawahnya jadi keangkat juga. Jadi aku pikir itu bukan solusi yang bagus hehe.

LIP GLAZE #2 CORONA

 Dia ini bening tapi ada warnanya bronze (kalo menurutku dia orange kecoklatan, jadi bukan orange yang gonjreng gitu). Shade Corona ini bisa juga loh dipake langsung (bukan sebagai lip topper) karena dia udah ada sedikit warnanya. Jadi bibirnya bisa kelihatan glossy tapi natural gitu.

MINERAL BOTANICA LIP CHEEK EYE WUNDER CREAM AND LIP GLAZE REVIEW

💖 TEXTURE & STAYING POWER 💖

WUNDER CREAM

 Untuk teksturnya, Si Wunder Cream ini keduanya sama-sama creamy dan lembap di bibir, ga bikin bibir kering. Bibirku ini kalo kering sampe bikin lip cream yang di pake pada mbrudul di bibir. Tapi sejak pengalamanku pake Wunder Cream belum pernah kejadian sampe gitu.

 Menurutku formula untuk keduanya ini berbeda, jadi yang Ursa Major terasa lebih lengket, berat ada waxy feeling, jadi kurang nyaman di bibir. Tapi untuk Tucana dia ini ringan banget, ga kerasa waxy, meskipun ada sedikit rasa lengket. Asli nyaman banget dipake seharian.

 Untuk warna Ursa Major, dia  ini butuh barkali-kali usap untuk bisa menutup warna asli bibir, jadi buat yang pinggiran bibirnya berwarna hitam (like me) again susah pakainya. Nah untuk no 213 Tucana dia sekali usap langsung bisa menutup warna asli bibir. Warna Tucana ini juga gampang dibaurkan dan cepet banget nge-setnya, jadi kalo mau di bikin ombre harus cepet diblend. Tapi sayangnya shade Tucana ini gampang banget ilangnya, apalagi dibagian dalam bibir, mungkin karena kena ludah dari dalem mulut jadi gampang ilang lip Creamnya.

 Lip Cheek Eye Wunder Cream shade 201 dan 213 ini ngga transferproof. Jadi dipake minum di gelas langsung nempel, tapi masih normal kok, engga yang langsung hilang warnanya. Kalo dipakai makan yang berkuah/berminyak, si Tucana ini gampang ilang, jadi harus reapply.

LIP GLAZE

 Seperti lip gloss pada umumnya, Lip Glaze ini terasa lengket di bibir. Dia juga tidak transferproof. Tapi glitternya bisa nempel di bibir dan bisa bertahan lama meskipun efek glossynya udah ngga ada. Lebih susah dibersihkan.

 Karena aku memang lebih suka matte lippies jadi jarang dan kayaknya ngga pernah aku pake ini keluar rumah, paling dipake buat coba- doang, jadi ngga begitu tau performanya.

💖💖💖

 Sepertinya ini review terpanjang di tahun 2019 yang aku buat. Jadi cukup sekian yah Beauties, maaf ngga ada fotonya di bibir karena kamera selfieku ga bisa nangkep warnanya dengan baik, jadi percuma, aku fotopun warnanya beda sama aslinya hehe maap..

 Review ini dibuat berdasarkan pengalamanku menggunakan produk-produk ini. Jadi untuk efek dan warnanya bisa berbeda tergantung jenis, warna, Dan kondisi bibir masing-masing. Semoga reviewnya bermanfaat, thanks for reading and have a sweet day Beauties 💋💋
Xo,





Monday, April 1, 2019

TIA'M HYALURONIC WATER PLUMPING SERUM REVIEW

April 01, 2019 1 Comments

 Hi Beauties, are you suffering from dehydrated skin? Does your skin feel dry and rough? Are you looking for  a serum that can provide hydration but has a light texture? Let me introduce you to the newest product from TIA'M. Yass it's the HYALURONIC WATER PLUMPING SERUM. Thank you Tia'm for giving me the chance to try the product, and here I serve you guys my honest review.

Disclaimer : These products were sent to me by Tia'm Global for review purpose, however my review and opinions will be completely honest and based on my experience with the product.

TIA'M HYALURONIC WATER PLUMPING SERUM

💧 PRODUCT INFORMATION 💧
Brand : TIA'M
Product Name : Hyaluronic Water Plumping Serum
Concern : Dehydrated Skin
Benefit : Hydrated & Plump Skin
Volume : 40 ml
Origin : Korea
Official Website : www.tiam.co.kr
Hyaluronic Acid Solution 10 %
HA-6 (6types Hyaluronic Acid) hydrates your skin from inside out and double moisturizing function of Lotus Extract and Panthenol provides water volume to dehydrated skin.

Directions : Apply all over the face after toning and lightly pat to help the skin absorb. I'm using two drops each time.
click to enlarge image
 There are several ways to apply this serum to increase the benefits from it. For example you can use this serum in your skincare step right after cleansing and toning. Use the serum in day and night routine. You can mix the serum with your with your skincare products, it can work as hydration booster to increases the moisture levels of your skin and prevents future dry-out. Or mix a few drops of the serum with your foundation to make the foundation sit smoothly in your skin, boost the moisture and giving a glowing finish.

💧 INGREDIENTS 💧

Water, Butylene Glycol, Glycerin, Nelumbium Speciosum Flower Extract, Betaine, 1,2-Hexanediol, Panthenol, HA-6 (Hyaluronic Acid, Hydrolyzed Sodium Hyaluronate, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Sodium Hyaluronate (Macromolecule & Micromolecule), Sodium Hyaluronate Crosspolymer) 1,500ppm, Polysorbate 60, Caprylic/Capric Tryglyceride, Allantoin, Hydroxyethyl Acrylate/Sodium Acryloyldimethyl Taurate Copolymer, Hydroxyethylcellulose,Xanthan gum, Citrus Aurantium Bergamia (Bergamot) Fruit Oil, Citrus Limon (Lemon) Peel Oil.

click to enlarge image
 According to the description, this Hyaluronic Water Plumping Serum contains six different types of Hyaluronic Acid Complex that quenches and comforts dehydrated, dull and dry patches with essential hydration to make the skin hydrated, bouncy, and supple. It also use Lotus Extract and Panthenol to enhance skin's moisture barrier to reduce moisture loss and enhances the look of facial volume for a more youthful and moisturized appearance.

💧 PACKAGING 💧

 The serum comes in a glass bottle with a dropper, contains 40 ml of the serum. To be honest I love the packaging, the box has enough information in English, it helps me to understand the description since I can't read Hangul. But I think as my love for Korean skincare grows, I want to learn Korean Language too, hehe. The dropper is easy to use, I mean it's easy to be squeezed and the bottle neck is quite wide so the serum is not spilled out when I put back the dropper.


💧 TEXTURE & SCENT 💧

 The texture is lightweight and watery, but not as runny and clear as water. It's easy to spread the serum all over my face (and neck). The first time using this serum, I thougt it would be sticky because of the sleeky texture, turns out I was wrong, the serum absorbed quickly into the skin, leave my skin feeling fresh, no greasy feeling and no stickiness

 This serum is contains Citrus Oil so no wonder it has citrus scent. I really love the scent because it's not overpowering and make the serum smells so fresh when I apply it to my face.


💧 PEFORMANCE 💧

 I've been using this serum regularly in my am and pm routine for almost 3 weeks. It didn't broke me out and I can only find the benefits. My skin feels hydrated and it's also improve my skin texture. This serum really helps my skin during this dry cold weather to maintain the moisture.

 I tried to pair it with Tia'm Panthenol Moist Cream (Tia'm gave me the samples too) and I got the best result, my skin feels well hydrated and plump. But the serum itself is really good, I used it with different types of moisturizer and it still works like a miracle for my dry and dehydrated skin.


💧 CONCLUSION 💧


 I really enjoyed this serum, so far it's the best hydrating serum I've ever tried, I love the non-sticky texture, it's lightweight but really moisturizing and makes my skin soft and smooth. It's a Saviour for my dry and rough skin. And to be honest, my skin love this Hyaluronic Water Plumping Serum so much 💙
 

Sorry but I have nothing bad to say about this serum XD
*And sorry for my bad English :)



For more information about Tia'm Hyaluronic Water Plumping Serum
Instagram : @tiam_global
Official Website :  www.tiam.co.kr

 This review is based on my experience when I used the Tia'm Hyaluronic Water Plumping Serum. The result may vary depending on skin types and conditions. I hope this review will be helpful. Thanks for reading and have a wonderful day Beauties 💙
Follow me on Instagram
Xo,

Wednesday, March 20, 2019

SNP HDDN LAB OPEN YOUR ICE PACK REVIEW

March 20, 2019 0 Comments
 Hi Beauties!! Bagi kalian para pecinta Soothing Gel dan Sleeping Mask/Pack silahkan merapat, soalnya aku mau kasih review salah satu produk dari SHINING NATURE PURITY (SNP) yaitu SNP HDDN LAB OPEN YOUR ICE PACK. Ini adalah salah satu dari tiga rangkaian produk untuk seri Hddn Lab Open Your Ice. 

 Nah buat yang belum tahu banyak soal Shining Nature Purity (SNP) dia ini adalah Brand kecantikan asal Korea Selatan yang diimport dan didistribusikan oleh PT. Orion Beauty International di Indonesia. SNP ini baru saja launching pada akhir tahun 2018 di Indonesia. Produk-produk SNP ini banyak pilihannya, beragam, dan bisa disesuaikan untuk beragam jenis kulit. Dan tentunya produk-produk dari Shining Nature Purity (SNP) yang ada di Indonesia saat ini sudah terdaftar di BPOM, jadi bisa dipastikan aman yah.

Disclaimer : This product was sent to me by Shining Nature Purity (SNP) for review purpose, however my review and opinions will be completely honest and based on my experience with the product.

Nah balik lagi nih ke produknya, yuk mari kita telaah produk seperti apakah si Soothing Ice Pack ini..

SNP HDDN LAB OPEN YOUR ICE PACK REVIEW

💦 PRODUCT KNOWLEDGE 💦

Brand : Shining Nature Purity (SNP)
Product Name : Hddn Lab Open Your Ice Pack (Soothing & Cooler)
Benefit : Soothing & Refreshing the Skin
Netto Weight : 100 ml
Origin : Korea
Imported and Distributed by : PT. Orion Beauty International
BPOM : NA26180104828
Official Website : www.snpcos.co.id
Hddn Lab Open Your Ice Pack Memberikan kelembapan dan menenangkan kulit yang iritasi dengan memberikan efek dingin.

💦 PACKAGING 💦

 Soothing Ice Pack ini dikemas dalam packaging berupa tube yang bentuknya mirip kapsul. Warna tubenya mint green yang menonjolkan konsep Ice-nya ini. Tutupnya flip top jadi gampang dibuka, dan meskipun terlihat kokoh plastik tubenya ini, ternyata tetep gampang buat dipencet dan ngeluarin gelnya. Lubang tubenya pun ga kekecilan ataupun kegedean, jadi pas aja buat ngeluarin gelnya. Ya memang ditunjang sama tekstur gelnya yang lumayan padet, jadi ga ada tuh namanya mencet kebanyakan dll. Bisa diatur sesuai kebutuhan kok.

SNP HDDN LAB OPEN YOUR ICE PACK REVIEW
Click to enlarge image
💦 INGREDIENTS 💦

Water, Glycerin, Propanediol, 1,2-Hexanediol, Dioscorea Japonica Root Extract, Aloe Barbadensis Leaf Juice, Laminaria Japonica Extract, Sodium Polyacrylate Starch, Ammonium Acroloyldimethyltaurate/VP Copolymer, Sodium Carbomer, C12-14 Pareth-12, Ethylhexylglycerin, Citrus Aurantium Bergamia (Bergamot) Fruit Oil, Melia Azadirachta Flower Extract, Disodium EDTA, Menthoxypropanediol, Ocimum Sanctum Leaf Extract, Melia Azadirachta Leaf Extract, Curcuma Longa (Turmeric) Root Extract, Corallina Officinalis Extract, Caprylic/Capric Triglyceride, Gossypium Herbaceum (Cotton) Extract, Pelargonium Graveolens Flower Oil, Salvia Officinalis (Sage) Oil, Coccinia Indica Fruit Extract, Cerium Oxide, Ceramide NP, Aloe Barbadensis Flower Extract, Solanum Melongena (Eggplant) Fruit Extract, Hydrogenated Lecithin, Sodium Hyaluronate, Pogostemon Cablin Oil, Platinum Powder.

Cara Pemakaian : Gunakanlah sebelum tidur, ratakanlah ke seluruh wajah.

💦 TEXTURE & SCENT 💦
SNP HDDN LAB OPEN YOUR ICE PACK REVIEW
Click to enlarge image

 Teksturnya gel hampir mirip soothing gel tapi lebih padat Ice pack ini. Meskipun gelnya padat tapi tetep gampang dibaurkan ke kulit. Pas diaplikasikan dia cepet menyerap di kulit jadi ngga terkesan basah kayak kalo kita pakai soothing gel. (Menyerapnya ini semacam kalo dilihat udah ga basah tapi kalo dirasain masih lembab banget)

 Wanginya sendiri kayak bau rempah-rempah herbal gitu, aku kurang bisa mendeskripsikan tapi yang jelas baunya ngga menyengat dan ngga ganggu meskipun aku sendiri lebih suka wangi yang seger kayak buah gituu.

💦 PERFORMANCE 💦

 Aku biasa pakai Ice soothing pack ini sesuai anjurannya sebelum tidur di step skincare terakhir aku, sebagai alternative sleeping mask. Kalo biasa aku pakai sleeping mask cuman seminggu 2x, karena dia lembab banget, tapi kalo pakai Soothing Pack ini aku berani pakai tiap hari karena lembabnya itu ga berlebihan.

 Aku memang ga pakai moisturizer sebelumnya, jadi hydrating toner - hydrating serum - soothing pack ini (biasa pakai sleeping pack juga begitu) soalnya aku rasa udah cukup buat gantiin moisturizer. Tapi kalo kalian nyaman pakai beberapa layer moisturizer yah monggo aja sih di pakai moisturizer dulu baru soothing pack ini. Sah-sah aja karena menurutku pakem skincare itu yah pakailah yang sesuai kebutuhan kulit kita hehe.

 Kesan pertama yang aku rasakan ketika pakai Soothing Pack ini yaitu cooling sensation nya. Apalagi kalo sebelum pake ditaruh di kulkas dulu, duh segernya mantep bebsss. Seketika langsung bikin kulit adem. Sensasi ademnya ini bertahan cukup lama, jadi nyaman banget di kulit. Dia ini menurutku lebih lembap dari soothing gel kebanyakan. Mungkin ditunjang sama teksturnya yang lumayan padat. Jadi kalo kulit lagi kering banget tapi males pake moisturizer yang bentuknya cream, ini bisa jadi pilihan yang ok. 

 Aku kadang suka pakai soothing pack ini pas pagi juga sih sebagai pengganti moisturizer dan ga ada masalah. Dan menurutku pakai soothing gel ini di am routine juga enak, tekstur kulit jadi lebih halus, lembut, dan kenyal. Di muka juga ga terasa berat kayak pakai cream. Tapi aku pakenya tipis-tipis aja seperlunya. Biar ga terlalu lembap dan cepet meresapnya, jadi bisa langsung lanjut ke sunscreen. Kalo malem kan mau pake tebel mah hayuk aja soalnya dia di step terakhir.

 Aku udah pakai soothing pack ini kurang lebih sebulan (selang seling sama yang lain juga sih) dan dia cocok aja di aku, ga bikin breakout. Pakai buat sleeping pack tiap malem juga ga masalah *di kulitku.

SNP HDDN LAB OPEN YOUR ICE PACK REVIEW
SNP hddn lab Open Your Ice Pack

 Ice soothing pack ini bebas dari pewarna dan pewangi buatan. Dan kalo dilihat dari ingredientsnya banyak bahan yang berfungsi untuk melembapkan dan menenangkan kulit (ini setau aku aja yah, soalnya aku masih awam banget soal ingredients skincare, kalo ada yang salah atau masukan silahkan tinggalkan di kolom komentar :))

 Ini aku sebutkan top ingredientsnya, yang pertama ada Water, selanjutnya : 
Glycerin → Humectant, menarik molekul air dari udara di sekitarnya dan menahannya dalam kulit, untuk menjaga kelembapan dan menghidrasi kulit.
Dioscorea Japonica Root Extract → Skin Conditioning Agent, bertindak sebagai pelumas permukaan kulit jadi bikin tampilan kulit lebih halus dan lembut.
Propanediol Memaksimalkan penyerapan bahan aktif ke dalam kulit. Juga bekerja sebagai
Solvent / pelarut.
Aloe Barbadensis Leaf Juice → Ekstrak lidah buaya terkenal memiliki fungsi untuk menenangkan kulit dan anti-inflamasi.


Baca Juga : Review Soothing Gel Sleeping MaskNatur Aloe Vera Sleeping Mask

 ðŸ’¦ CONCLUSION 💦
SNP HDDN LAB OPEN YOUR ICE PACK REVIEW
 Line Shining Nature Purity (SNP) hddn=lab Open Your Ice Pack ini sebenernya ada 3 jenis produk, ada Serum, Mouisturizer, dan Ice Soothing Pack ini. Semuanya ditujukan untuk menenangkan dan melembabkan kulit yang sedang stress, lelah, atau mungkin terlalu banyak terpapar polusi dan sinar matahari. Jadi dia ada efek untuk menenangkan kulit ditambahi dengan sensasi dinginnya yang bikin kulit relax.

 Sesuai klaimnya dia ini melembapkan dan bikin kulit terasa fresh, dia juga praktis karena bisa berfungsi seperti soothing gel sekaligus sleeping pack. Menurutku kurangnya dia cuman satu, cepet abis! hahaha soalnya aku emang seneng banget pake soothing pack ini.

 Yang jelas aku suka banget sih sama soothing pack ini, jadi pengen banget nyobain serum Hddn Lab Open Your Ice in.

Price :Rp 256.000,-

Produk-produk Shining Nature Purity (SNP) tersedia di official online store SNP Indonesia :

Sociolla
Shopee : SNP Official Shop
Blibli.com : SNP Official Store
Lazada : SNP Flagship Store
Tokopedia : SNP Official Store

Untuk informasi lebih lanjut tentang Brand Shining Nature Purity (SNP) dan produk-produknya, kalian bisa mengunjungi :
Official Website : www.snpcos.co.id
Instagram : @snpofficial.id 

Review ini aku tulis bedasarkan pengalamanku sewaktu menggunakan produk SNP Hddn Lab Open Your Ice Pack dari Shining Nature Purity (SNP) ini. Untuk hasil dan efeknya bisa berbeda tergantung jenis dan kondisi kulit masing-masing ya Beauties.. Semoga reviewnya bermanfaat, thanks for reading and have a beautiful day Beauties 💖💖
Follow me on Instagram
@littleblackdaisies_
Xo, 

SNP BIRD'S NEST AQUA AMPOULE MASK REVIEW

March 20, 2019 2 Comments
 Hi Beauties!! Adakah di sini yang udah pernah maskeran sama masker sarang burung walet? Nah buat yang penasaran, sekarang ada loh masker yang berasal dari ekstrak sarang burung walet dalam bentuk sheet mask! ini adalah SHINING NATURE PURITY (SNP) BIRD'S NEST AQUA AMPOULE MASK. Masker ini berfungsi untuk menenangkan dan melembapkan kulit.

Disclaimer : These products were sent to me by Shining Nature Purity (SNP) for review purpose, however my review and opinions will be completely honest and based on my own experience with the products.



SNP BIRD'S NEST AQUA AMPOULE MASK REVIEW
SNP Bird's Nest Aqua Ampoule Mask

 ðŸ’§ PRODUCT KNOWLEDGE 💧

Brand : Shining Nature Purity (SNP)
Product Name : SNP Bird's Nest Aqua Ampoule Mask
Type : Sheet Mask
Benefit : Shoothe and Moist Skin
Volume : 25 ml
Origin : Korea
Imported and Distributed by : PT. Orion Beauty International
BPOM : NA26180201014
Official Website : www.snpcos.co.id

Claims :
Hydration → menjaga kelembapan kulit secara optimal.
Soothing → membantu menenangkan kulit yang stress setelah beraktivitas.
Skin Emollient → melembutkan kulit dengan mengembalikannya ke tekstur yang sebenarnya.
Vitalizing → meremajakan kulit dari faktor usia, sinar UV, polusi, dan lingkungan.

SNP BIRD'S NEST AQUA AMPOULE SHEET MASK REVIEW
Click to enlarge image

💧 CARA PEMAKAIAN 💧

 Bersihkan wajah, setelah itu tempel masker secara menyeluruh di wajah. Diamkan 10-20 menit hingga seluruh ampoule (essencenya) menyerap ke seluruh wajah. Kemudian lepas masker dan tepuk-tepuk kulit wajah secara perlahan untuk membantu penyerapan essence secara maksimal.

 Untuk aku sendiri memang pakainya pas 20 menit, soalnnya kalo lewat dari 20 menit berasa cepet kering gitu lembaran maskernya. Kayak bener-bener seluruh essencenya itu ditransfer ke kulit. Selain itu Beauties pasti udah pernah denger kalo sheet mask yang mulai mengering itu biasanya malah menarik kembali air/kelembapan yang ada di kulit kita. Makanya aku lebih suka ngikutin anjuran pakai sheetmask ga lebih dari 20 menit.


💧 REVIEW 💧

 Sheet mask ini lembarannya lumayan tebal tapi lembut dan ngga kaku. Menurut deskripsinya dia ini berbahan dasar serat tumbuhan dan 7 kali lebih kuat dari bahan masker biasa. Yah emang sih kelihatan kalo dia ini ga gampang robek karena lumayan tebal. Nah uniknya dia ini ada serat kotak-kotak jadi kelihatan ada lubangnya kecil-kecil. Aku baru pernah sih nemu sheet mask yang kaya gini. Atau mungkin aku aja yang norak? Idk haha.

 Meskipun lumayan tebal tapi dia masih bisa diatur dan disesuaikan dengan bentuk muka, masih gampang ngepasin-nya. Dan dia bisa nrasfer essencenya ke kulit dengan maksimal, jadi meskipun cukup tebal, tapi essencenya ngga ngendep di tissuenya.
Nah untuk gambar di bawah ini, bagian kiri adalah sheetmask sebelum digunakan. Sebelah kanan ini bekas yang udah aku pakai dan sengaja aku keringin biar kelihatan itu seratnya kalo di foto hehe.

SNP BIRD'S NEST AQUA AMPOULE MASK REVIEW

Key Ingredients
💧 Swiftleft Nest Extract → melembapkan kulit, mengandung kolagen dan antioksidan yang tinggi, membantu meremajakan kulit
💧 Centella Asiatica Extract → anti-inflamasi, membantu menangani jerawat
💧 Betaine → anti aging, memudarkan garis halus
💧 Green Tea Extract → anti-oksidan, menetralisir kerusakan sel kulit akibat radikal bebas, anti aging
💧 Chamomile Extract → antibakteri, anti-oksidan, anti-inflamasi

 Kandungan Sarang burung waletnya ini ada di urutan ketiga dan ada sebanyak 1000mg essence asli dari sarang burung walet per lembar sheet masknya. Nah sarang burung walet ini kan terkenal bagus juga di bidang kecantikan. Beberapa manfaatnya antara lain, membantu meremajakan kulit, memudarkan flek dan kerutan di wajah, dan mengatasi masalah kulit kusam. Jadi kalo dipake secara rutin dan berkelanjujtan, bisa juga buat mencegah penuaan dini.

 Essence/ ampoule nya ini teksturnya watery dan warnanya bening. Ga berlebihan sih, ngga sampe netes-netes dari sheet masknya, tapi di dalem kemasan plastiknya essencenya masih sisa lumayan banyak, cukuplah buat dipake dia area tubuh lain (leher, tangan, kaki) karena aku team #menolakrugi wkwk. Baunya sendiri kaya ada wangi floral, lumayan strong tapi tuh enak banget, bikin nyaman aja wanginya. Sukak banget akuu.

 Essencenya ini cepet banget menyerap di kulit. Jadi misalkan kita pakai sheet mask biasanya kan di kulit berasa lengket, becek, biasanya sampe pagi pun masih kelihatan basah di muka. Tapi sheet masknya SNP ini tuh beda, lumayan cepet menyerap di kulit jadi ga ada kesan becek, tunggu aja ngga sampe setengah jam, di muka udah ngga kelihatan basah, kalopun iya ya dikiiit banget, jadi terasa lebih nyaman. Di kulit kering aku sih jadinya begitu, tapi ga tau mungkin beda lagi kalo di kulit berminyak. Beauties yang pernah pakai boleh dong share pengalamannya di kolom komentar :)

 Sesuai klaimnya sih setelah pakai sheet mask ini bikin kulit jadi lebih lembap dan fresh. Tekstur kulit juga lebih lembut. Cocok buat ngademin kulit. Kalo untuk klaim anti aging ya memang pakainya harus rutin dan dalam jangka waktu yang lama, seperti skincare anti aging pada  umumnya. 

 Tingkat kelembapannya menurutku seimbang, jadi ngga terasa kering buat yang kulitnya kering, tapi ya ga berlebihan juga buat yang kulitnya berminyak. Pas. Aku rasa memang cocok buat semua jenis kulit.

Ada 5 varian dari Shining Nature Purity (SNP) Ampoule Mask yang bisa Beauties coba :

Bird's Nest Aqua → Melembapkan kulit
Diamond Brightening → Mencerahkan warna kulit
Black Pearl Renew Black → Merevitalisasi kulit yang lelah
Gold Collagen → Mengurangi garis kerut
Charcoal Mineral Black → Mengecilkan pori-pori

Price : RP 47.500,-

Produk-produk Shining Nature Purity (SNP) tersedia di official online store SNP Indonesia

Sociolla
Shopee : SNP Official Shop
Blibli.com : SNP Official Store
Lazada : SNP Flagship Store
Tokopedia : SNP Official Store




Untuk informasi lebih lanjut tentang Brand Shining Nature Purity (SNP) dan produk-produknya, kalian bisa mengunjungi :
Official Website : www.snpcos.co.id
Instagram : @snpofficial.id 
Review ini dibuat berdasarkan pengalamanku sewaktu menggunakan produk ini. Untuk hasil dan efeknya bisa berbeda tergantung dengan jenis dan kondisi kulit masing-masing. Semoga reviewnya bermanfaat, thanks for reading and have a nice day Beauties 💙💋💙💋
Follow me on Instagram
@littleblackdaisies_
Xo,

Tuesday, January 22, 2019

EMINA AQUA INFUSED SLEEPING MASK REVIEW

January 22, 2019 20 Comments
EMINA AQUA INFUSED SLEEPING MASK

EMINA AQUA INFUSED SLEEPING MASK REVIEW

 Hi Beauties!!! Di sini ada yang suka pakai Sleeping Mask ga sih? Kalo ada, kalian pasti udah pernah nyobain atau minimal pernah denger Sleeping Mask paling hits dari Korea, yaps Laneige Sleeping Mask. Nah ada kabar gembira nih buat kalian, sekarang (eh udah dari akhir 2018 sih), ada brand lokal yang ngeluarin Sleeping Mask! EMINA AQUA INFUSED SLEEPING MASK. Sebenernya sih udah Ada beberapa brand lokal yang punya Sleeping Mask, kayak Lacoco, Viva, dll. Cuman menurutku yang paling mirip konsepnya sama punya Laneige ya Emina Sleeping Mask ini.

PRODUCT KNOWLEDGE

Brand : Emina
Product Name : Aqua Infused Sleeping Mask
Netto Weight : 30 g
Origin : Indonesia
BPOM : NA18180200550
Official Website : www.eminacosmetics.com

Istirahatkan kulit wajahmu saat tidur dengan Aqua Infused Sleeping Mask. Ekstrak Canadian Willowherb dan kandungan bahan rahasia lainnya membantu kulit terlihat lebih glowing dan lembab di pagi hari.

Cara pakai :
Aplikasikan Aqua Infused Sleeping Mask pada wajah yang telah dibersihkan setelah menggunakan toner & pelembab sebelum tidur. Bilas wajah di keesokan pagi. Gunakan 2-3 kali seminggu.

EMINA AQUA INFUSED SLEEPING MASK REVIEW
click image to enlarge

INGREDIENTS

Aqua, Cyclopentasiloxane, Butylene Glycol, Glycerin, Beta-Glucan, Ammonium Acryloyldimethyltaurate/VP Copolymer, Trehalose, Biosaccharide Gum-1, Phenoxyethanol, Dimethicone, Polyglyceryl-3 Methylglucose Distearate, Polysorbate 20, Carbomer, Allantoin, Fragrance, Tocopheryl Acetate, Disodium EDTA, Ethylhexylglycerin, Potassium Hydroxide, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Epilobium Angustifolium Extract, Trideceth-9, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Sodium Metabisulfite, Actinidia Polygama Fruit Extract, CI 42090.

PACKAGING

 Hmm siapa sih yang meragukan packagingnya Emina? Pasti pada setuju kalo packagingnya Emina it imut-imut banget. Khas buat para remaja, yah meskipun aku udah bukan remaja, jujur aku pas beli Sleeping Mask ini yah gara-gara lihat kemasan jarnya yang imut banget ini, warna birunya cakep terus desainnya juga simple banget (meskipun susah banget difoto + ngeditnya haha).

EMINA AQUA INFUSED SLEEPING MASK REVIEW

 Di dalam jar sleeping mask ini ada sekat antara tutup dan juga isi/creamnya. Selain itu juga sudah tersedia spatula buat nyolek creamnya, jadi bisa lebih higienis karena tangan ga langsung bersentuhan sama isinya alias ngga ter-obok-obok. Cuman karena menurutku spatulanya kecil banget, jadi aku sendiri lebih gampang langsung colek creamnya tanpa pake spatula. Maaf ini ga baik untuk ditiru, pakai aja spatulanya wong udah disediain kok,wkwk.

NATUR ALOE VERA SLEEPING MASK

TEXTURE & SCENT

 Tekstur dari sleeping mask ini seperti gel dan gampang merata pas dioles. Tapi dia terasa lumayan berat dan lama banget menyerap di kulit. Pas dioles ke kulit ada semacam sensasi dinginnya, jadi adem gitu. Cuman sayangnya dia bikin kulitku terasa lengket, kalo dipake cuman dia sendiri sih masih nyaman, tapi kalo sebelumnya pake hydrating toner, serum, dkk jadinya lengket banget.

EMINA AQUA INFUSED SLEEPING MASK REVIEW

 Warnanya bening kebiruan, kalo dibandingkan sama Laneige lebih pekat punya Laneige, tapi maaf itu warna aslinya ngga segonjreng yang di foto, masih lumayan soft, cuman aku aja yang lebay ngeditnya haha. Baunya sendiri manis seger tapi lumayan nyegrak di tenggorokan(ku).


PERFORMANCE

 Ketika menggunakan sleeping mask ini, yang  aku bener-bener rasain dia memang bikin kulitku lebih lembap dan terhidrasi. Kulit juga jadi lebih kenyal dan teksturnya lebih lembut. Cuman kalo besoknya dibilas yaudah langsung hilang deh itu lembapnya. Tekstur kulit jadi balik keasalnya. Semacam kurang tahan lama gitu lembapnya.

 Sayangnya Sleeping Mask ini kalo dipake entah kenapa lama-lama jadi berasa berat banget di kulit dan bikin kulit aku jadi sumuk (gerah). Dan pas bangun paginya kulit jadi berminyak banget. Padahal awal-awal tuh enak, ada sensasi segernya.

 Pakai sleeping mask ini juga ada sensasi nylekit-nylekit kalo kena bagian kulit yang lagi terkelupas, jadinya dia kayak perih gitu di kulitku. Tapi kalo kulit kamu ngga ada yang lagi iritasi atau mengelupas gitu aku rasa ok aja. Karena emang dasarnya kulitku ini gampang terkelupas aja sih.

 Entahlah aku baca-baca review banyak yang bilang kalo Sleeping Mask ini bagus dan bener-bener terasa hasilnya, tapi kalo di aku sendiri kayaknya masih kurang nampol (my skin type : dry skin). Mungkin karena balik ke hukum skincare yaitu cocok-cocokan. Bagus di aku belum tentu bagus di kalian dan sebaliknya. Jadi kalo mau tau skincare ini-itu cocok atau engga yah kudu dicoba dulu yah :)

 Oh iya untuk penggunaannya dianjurkan 2-3 kali saja dalam seminggu, karena memang setau aku sleeping mask itu biasanya sangat melembabkan apalagi kalau pakainya double dengan moisturizer, jadi kalo keseringan dipake bisa over moist dan malah bikin kulit jadi rentan berjerawat dan bisa muncul milia. Tapi kalo mau dipake tiap hari dan itu fine-fine aja di kulit kalian ya monggo dilanjutkan aja. Intinya selalu sesuaikan kebutuhan kulit kalian ya Beauties..
CONCLUSION

 Sebenernya sleeping mask ini tuh bisa menghidrasi dan melembapkan kulit dengan baik, cuman sayangnya ga tahan lama lembabnya. Dan lagi teksturnya aku seneng bentuknya gel gitu, tapi aku kurang suka juga soalnya lengket, terasa berat dan sumuk gitu di kulitku. Berharap kedepan ada formula baru biar lebih nyaman dipakainya.

Price : IDR 35.000 - 40.000,-

Review ini dibuat berdasarkan pengalamanku sewaktu menggunakan sleeping mask dari Emina ini (tipe kulitku dry skin). Untuk hasil dan efeknya bisa berbeda tergantung jenis dan kondisi kulit masing-masing yah Beauties. Semoga reviewnya bermanfaat, thanks for reading and have a wonderful day Beauties 💖💖
Follow me on Instagram
@littleblackdaisies_
Xo,


Contact Form

Name

Email *

Message *